Solusi Error 2738 : Could not access VBScript run time di Windows 8
Computer Error |
Error 2738 : Could not access VBScript run time nah ini masalahnya kawan kawan sekalian, ketika saya sedang upgrade Blackberry Pearl 9000/9100 ada beberapa software OS 7.0 dan 6.0 yang mesti di uninstal sebelum mengupgrade, namun kendalanya adalah Software itu tidak dapat di uninstal baik dari program manager windows maupun dari Software CC Cleaner yang saya instal. saat Hunting di Internet banyak tutorial yang menjelaskan masalah tersebut namun itu diperuntukkan untuk Windows Vista dan Windows 7 sedangkan saya menggunakan Windows 8. sempat beberapa kali mencoba langkah yang bertebaran diinternet versi windows 7 namun gagal, sampai saya mencoba langkah ini :
- Log in sebagai Administrator diwindows 8
- klik kanan sudut kanan bawah dari komputer sampai ada menu command prompt (Admin). menu Admin CMD untuk windows 8
- setelah masuk di Command Prompt ketik REG DELETE "HKCU\SOFTWARE\Classes\Wow6432Node\CLSID\{B54F3741-5B07-11CF-A4B0-00AA004A55E8}" /f dan tekan ENTER. (kondisi ini untuk menghapus VB Script yang telah ada)
- lalu ketik regsvr32 vbscript.dll dan tekan ENTER. (kondisi ini untuk meregistrasi ulang vbscript.dll)
- tutup cmd
- selesai.
akhirnya setelah langkah diatas Costum software yang terinstal dapat di Uninstal seperti biasa.
selamat mencoba.
Comments
Post a Comment